" NAMANYA SARINAH BUKAN DAKOCAN"
![]() |
view depan Sarinah |
Tanggal 14 Januari 2016, kamis pagi menjelang siang yg cerah tiba- tiba ada berita dari seorang teman yang terjebak kemacetan, ternyata teman saya mengabarkan bahwa di daerah Jalan Thamrin, Jakarta Pusat tepatnya di perempatan Sarinah terjadi penembakan dan peledakan bom yg terakhir diketahui adalah serangkaian serangan terhadap pos polisi dan depan halaman kedai kopi di Sarinah Department Store. Terjadi tembak- menembak antara satuan polisi dan para perusuh yg berakhir sekitar 2 jam dgn tewasnya 5 orang perusuh dan 2 korban sipil. Keadaan ini begitu cepat diatasi dan beberapa pejabat negara datang, termasuk Presiden Jokowi yang didampingi oleh Menteri Polhukam Luhut Panjaitan dan Gubernur DKI Jakarta Ahok utk melihat langsung kejadian di TKP (Tempat Kejadian Perkara).
Luar Biasa... itu yang terekam dari komentar berbagai kalangan masyarakat juga pujian datang dari beberapa perwakilan negara asing yang takjub dengan kesigapan aparat kepolisian yang dibantu para sekuriti setempat termasuk sekuriti PT. Sarinah yang kini ramai jadi perbincangan di dunia maya maupun media.
Luar Biasa... itu yang terekam dari komentar berbagai kalangan masyarakat juga pujian datang dari beberapa perwakilan negara asing yang takjub dengan kesigapan aparat kepolisian yang dibantu para sekuriti setempat termasuk sekuriti PT. Sarinah yang kini ramai jadi perbincangan di dunia maya maupun media.
![]() |
Deklarasi #kamitidaktakut |
Sobat KOPI, begitulah sekelumit peristiwa yang semua mahfum bahwa Indonesia adalah Negara yang sudah kenyang dengan berbagai peristiwa atau tragedi baik skala Lokal maupun Nasional. Tapi taukah sobat bahwa Gedung Sarinah adalah tempat atau kantor di mana Koalisi Online Pesona Indonesia (KOPI) sering mengadakan pertemuan baik formil maupun nyantai sambil berdiskusi tentang kemajuan Pariwisata Indonesia yang oleh Pemerintah melalui Kementrian Pariwisata tengah digalakkan dengan target 20 juta wisatawan.
Menurut sejarah Sarinah adalah nama seorang pengasuh sewaktu Soekarno masih kecil. Begitu melekat hubungan emosional, maka Presiden RI Pertama itu mengabadikan nama Sarinah sebagai Gedung yang berfungsi sebagai Pusat Perbelanjaan atau bahasa kerennya Department Store pertama di Indonesia.
Gedung yg dibangun tahun 1962 dan diresmikan tahun 1966 ini sesuai perubahan waktu dan zaman berkembang bukan saja sebagai pusat perdagangan tapi juga berfungsi sebagai tempat perkantoran dan tempat rekreasi minum dan kongkow para eksekutif maupun turis...
Kini Gedung yg dikekola PT. Sarinah sdh seperti Sarinah Square, mengimbangi persaingan bisnis di sekitar Jalan M.H. Thamrin yang kini kian rapi dan semarak terutama di malam hari.
Menurut sejarah Sarinah adalah nama seorang pengasuh sewaktu Soekarno masih kecil. Begitu melekat hubungan emosional, maka Presiden RI Pertama itu mengabadikan nama Sarinah sebagai Gedung yang berfungsi sebagai Pusat Perbelanjaan atau bahasa kerennya Department Store pertama di Indonesia.
Gedung yg dibangun tahun 1962 dan diresmikan tahun 1966 ini sesuai perubahan waktu dan zaman berkembang bukan saja sebagai pusat perdagangan tapi juga berfungsi sebagai tempat perkantoran dan tempat rekreasi minum dan kongkow para eksekutif maupun turis...
Kini Gedung yg dikekola PT. Sarinah sdh seperti Sarinah Square, mengimbangi persaingan bisnis di sekitar Jalan M.H. Thamrin yang kini kian rapi dan semarak terutama di malam hari.
Beberapa gambar yang seudah tersebar secara viral di dunia maya.
Terakhir saya ingin menyanyi lagu anak- anak yang mungkin seumuran dengan gedung berlantai 15 ini...
Judulnya "Dakocan"
Kulihat ada boneka baru,
Dari karet amat lucu
Dakocan namanya bukan Sarinah
Sayang sayang mahal harganya
Sayang sayang mahal harganya...
Dari karet amat lucu
Dakocan namanya bukan Sarinah
Sayang sayang mahal harganya
Sayang sayang mahal harganya...
Mungkin "Dakocan" iri melihat Sarinah, tapi sudahlah toh "boneka hitam" sudah dibereskan kemarin....
Baiklah Sobat KOPI, segitu dulu tentang Sarinah yang kini tak terasa sudah berumur 50 tahun....
Oooh saya pun merasa pengin Ngopi di Sarinah dalam waktu dekat ini sambil ngumpul dengan teman- teman KOPI.
Kabarnya sekalian bertemu dengan Dirut PT. Sarinah.
Hmm, pasti dapat info terbaru dan bakalan bersambung nii saya menulis tentang Sarinah...hehee...
Salam KOPI.
Baiklah Sobat KOPI, segitu dulu tentang Sarinah yang kini tak terasa sudah berumur 50 tahun....
Oooh saya pun merasa pengin Ngopi di Sarinah dalam waktu dekat ini sambil ngumpul dengan teman- teman KOPI.
Kabarnya sekalian bertemu dengan Dirut PT. Sarinah.
Hmm, pasti dapat info terbaru dan bakalan bersambung nii saya menulis tentang Sarinah...hehee...
Salam KOPI.
Terror ...go out from here,NOW
BalasHapus👍
HapusTq kopi EDY ..i liked
BalasHapusU r welcome azdellina...🙏
HapusTq kopi EDY ..i liked
BalasHapus