Selasa, 16 Februari 2016

Film Jagoan Instant Unggah Kritik Sosial Dalam Komedi Segar



Genre : Komedi, Aksi
Tanggal Tayang Perdana : 18 Februari 2016
Studio : Starvision Plus

CAST & Kru

Sutradara : Fajar Bustomi
Produser : Chand Parwez Servia, Fiaz Servia
Penulis Naskah : Musfar Yasin
Pemain : Kemal Pahlevi, Anisa Rahma, Kevin Julio, Dede Yusuf, Meriam Bellina, Alexa Key, Jovial Da Lopez, Andovi Da Lopez, Nikita Mirzani, Fico Fachriza, Henky Solaiman, Laila Sari, Agung Hercules, Ki Manteb Soedharsono, Daan Aria, Farras Fatik

Sinopsis

"Jagoan Instan" bercerita tentang Bumi yang merupakan seorang pemuda kurus kerempeng dan berwajah pas-pasan. Ia berasal dari keluarga tak mampu dan ia hanya seorang pemuda lulusan SMA yang memiliki pola pikir yang sederhana.

Jika dipandang dari segala sisi, pemuda ini sama sekali tidak mirip dengan seorang jagoan. Namun dirinya dipaksa karena dorongan rasa sakit hati terhadap seseorang yang telah merebut pacarnya. Hal itulah yang membuat Bumi menerima tugas sebagai seorang jagoan, selain itu ia juga memperoleh honor dari tugas itu.


Hii Sobat KOPI, di atas tadi sinopsis dari film yang baru saja diputar, sebagai ulasan untuk pencinta film Nasional. Film yang bergenre komedi dan aksi ini sebenarnya menawarkan pilihan kepada penonton film untuk menyaksikan situasi dan keadaan politik dan sosial di tanah air kita, dalam kemasan parodi, kocak, naif dan seru seperti kriteria film komedi umumnya. Kritik dan kegemasan akan lambatnya proses keadilan karena ada oknum lembaga dan aparat negara yang terlibat kasus diperbagai bidang, seperti: kasus pembalakan hutan, kebakaran hutan juga masalah suap dan korupsi dibawakan jelas oleh aktor Dede Yusuf, yang juga seorang politisi. 

Selain itu juga disampaikan keadaan sosial masyarakat kelas bawah, yang untuk berobat saja harus menjadi beban pemerintah. Untung saja di Indonesia sudah ada layanan BPJS yaitu Badan Penanganan Jaminan Sosial sebuah pelayanan dan penanganan secara gratis bagi masyarakat yang tidak mampu  dan iuran bagi masyarakat menengah. 


Yang menarik di film  berdurasi satu setengah jam ini, tokoh antagonis sangat berperan dalam menghidupkan tokoh super hero lokal yang secara instant bisa sakti dan bisa terbang bak Superman. Kevin Julio dan bintang gaek Meriam Bellina begitu optimal dalam perannya dan bisa membuat penonton tertawa meski sedang dalam keseriusan lakon.

Dan uniknya komedian dari aktor lawak era 70-an, 80-an sampai tokoh komika yang sedang grow up. Pelawak Laila Sari, Tarsan Srimulat, Daan P.Project, Agung Hercules dan lain- lain.

Belum lagi akting bintang lawas seperti Hengky Sulaiman dan seniman Ki Manteb Sudharsono menambah lengkap keluguan satire di film ini.

Sobat KOPI, ga nyesal deh nonton film Jagoan Instant dan pas banget saat waktu rileks bersama teman atau keluarga.

Salam KOPI.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar